Jumat, 09 Februari 2018

Rahasia Sukses Merencanakan Pernikahan Tanpa WO

Mempersiapkan pernikahan tanpa bantuan WO memang akan memberi pengalaman tersendiri. “Drama” repotnya kadang yang akan memperkuat hubungan antar pasangan dan keluarga. Lagipula dengan mengurus sendiri, Anda bisa menghemat biaya jasa WO.

Ada beberapa hal yang patut menjadi perhatian untuk mempermudah Anda mengatur pernikahan. Apa saja? Yuk, simak berikut ini.

Mengatur anggaran
Langkah pertama sebelum memulai mengatur acara adalah menentukan jumlah tamu. Caranya dengan mendata siapa saja undangan yang akan hadir, baik dari kedua calon pengantin dan orangtua. Misalnya ingin mengundang 500 undangan, maka kali dua menjadi 1000 orang. Karena biasanya undangan datang berpasangan. Dari jumlah tersebut, mulai menentukan hal berikut.

Lokasi
Tentukan tema resepsi yang Anda inginkan. Apakah indoor atau outdoor. Perhatikan juga jumlah listrik yang disediakan oleh pihak gedung atau taman (jika outdoor). Kalau dirasa kurang memadai, Anda dapat menyewa genset tambahan pada jasa sewa genset Jakarta yang banyak tersedia. Perhatikan juga mengenai charge jika Anda membawa vendor lain di luar rekanan.

Katering
Percaya atau tidak, makanan di sebuah pesta pernikahan adalah hal yang selalu menjadi obrolan sepanjang masa. Pastikan memilih katering yang terpercaya dalam hal rasa, servis, dan kejujuran. Alokasikan anggaran yang cukup besar untuk katering karena Anda akan menjamu tamu dengan memberikan hidangan terbaik.

MUA

Alias make up artist. Riasan juga menjadi elemen penting untuk ratu dan raja sehari. Pilih MUA yang benar-benar terpercaya. Sebisa mungkin meminta rekomendasi dari orang terdekat yang sudah memakainya agar mendapat testimoni yang jujur.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar